Image

Jasa Instalasi CCTV Terpercaya untuk Keamanan Ekstra

Lingkungan yang aman tentu akan memudahkan Anda dalam beraktifitas. Anda tak perlu khawatir ada kejadian yang tak diinginkan, yang bisa saja merugikan Anda. Salah satu cara menjaga lingkungan tetap aman dan selalu terpantau adalah menggunakan jasa instalasi CCTV.

Sesuai namanya, layanan jasa ini menyediakan pemasangan CCTV untuk berbagai keperluan. Manfaatnya tentu beragam, mulai dari pemasangan CCTV yang lebih ringkas dan cepat, hingga mencegah kemungkinan terjadinya tindak kejahatan.

Pentingnya CCTV untuk Menjaga Keamanan Lingkungan

Meski sederhana, ternyata CCTV punya peran penting dalam menjaga keamanan lingkungan. Beberapa manfaat yang akan Anda dapatkan dengan kehadiran CCTV di sekitar rumah, kantor, atau lingkungan Anda adalah:

1. Mengoptimalkan Keamanan

Kehadiran CCTV akan membantu meningkatkan keamanan lingkungan. Pasalnya Anda bisa melakukan pengawasan secara real time, sehingga kemungkinan tindakan kejahatan bisa diperkecil. Tak hanya itu, adanya CCTV juga membantu Anda melakukan pemantauan lingkungan sekitar selama 24 jam penuh.

2. Mengantisipasi Tindakan Kriminalitas

CCTV yang dipasang di lingkungan dekat dengan kantor, lembaga atau tempat tinggal Anda bisa mengantisipasi kemungkinan tindakan kriminalitas. Pelaku tindak kejahatan lebih sering berpikir dua kali untuk melakukan aksinya di lingkungan yang memiliki CCTV.

3. Pemantauan Area Lebih Luas

Menggunakan jasa instalasi CCTV akan memudahkan Anda dalam memantau area lingkungan yang lebih luas. Hal ini bisa terjadi karena pemasangan CCTV bisa dilakukan di titk-titik yang jauh dari keramaian, nantinya area tersebut akan terpantau secara menyeluruh.

Manfaat Menggunakan Jasa Instalasi CCTV

Setelah tahu alasan mengapa pemasangan CCTV punya peran penting dalam menjaga lingkungan tetap aman, kini Anda tak perlu ragu lagi untuk menggunakannya. Sayangnya pemasangan CCTV cukup rumit, apalagi untuk yang tak terbiasa melakukannya.

Karena itu, dibandingkan memasang sendiri, Anda bisa menggunakan jasa instalasi CCTV. Layanan jasa ini akan memasang CCTV dengan cepat dan tepat, sehingga CCTV bisa langsung Anda gunakan setelahnya. Berikut ini adalah beberapa manfaat mengapa Anda harus menggunakan layanan jasa pemasangan CCTV.

1. Bisa Melakukan Konsultasi

Sebelum melakukan pemasangan, Anda bisa berkonsultasi pada jasa pemasangan CCTV terkait pilihan CCTV yang digunakan. Tak jarang teknisi akan memberikan rekomendasi pilihan CCTV sesuai dengan budget dan tipe lokasi yang ingin Anda pemasangan CCTV.

2. Rancangan Instalasi yang Detail

Dengan menggunakan jasa pemasangan CCTV, maka Anda tidak perlu khawatir dengan kemungkinan CCTV mengalami konslet atau salah pasang. Tiap teknisi sudah memiliki pengalaman di bidangnya, sehingga kemungkinan-kemungkinan tersebut bisa diminimalisir.

3. Lebih Memahami Seluk Beluk CCTV

Jasa instalasi CCTV tentunya lebih paham mengenai seluk beluk peralatannya, mulai dari software yang digunakan, jenis CCTV yang sebaiknya dipakai, hingga hardware pendukung. Anda sebagai konsumen bisa bertanya lebih detail tanpa harus memahami buku teknisi.

Rekomendasi CCTV yang Disarankan Oleh Jasa Instalasi CCTV

Ada beragam pilihan CCTV yang bisa Anda gunakan untuk menjaga area lingkungan Anda. Berikut adalah jenis dan rekomendasi CCTV yang sering disarankan oleh teknisi instalasi.

1. CCTV Hikvision

Hikvision merupakan brand karma CCTV yang cukup terkenal dan sering digunakan. Pasalnya CCTV Hikvision memiliki harga yang kompetitif, sehingga lebih disukai oleh pelanggan yang ingin memakai CCTV dengan budget yang terjangkau.

Kelebihan dari CCTV ini bukan itu saja, meski harganya terjangkau, namun pilihan variannya cukup banyak. Anda bisa memilih Hikvision untuk pemasangan CCTV di dalam atau luar ruangan. Dengan tipe yang berbeda, hasil rekaman dan pantauan pun bisa dapatkan secara optimal.

Brand ini juga memiliki kualitas kamera yang cukup memadai, sehingga cocok digunakan untuk area perkantoran, sekolah atau perumahan. Kamera Hikvision juga dilengkapi dengan sensor, mulai dari sensor sensitivitas, kamera malam, kontras, dan lainnya.

2. CCTV Dahua

Selain Hikvision, ada juga brand CCTV bernama Dahua. CCTV dari Dahua memiliki harga yang kompetitif, namun sebanding dengan kualitas yang didapatkan. Hal ini bisa dilihat dari pilihan kamera nya yang terbagi menjadi beberapa jenis, ada kamera CCTV analog, digital, hingga kamera thermal.

Sebagai pelengkap, CCTV Dahua juga menggunakan fitur tambahan agar keamanan lingkungan di area Anda tetap terjaga. Anda bisa memanfaatkan fitur night vision, motion detection, face detection, serta kecerdasan buatan.

Tak perlu khawatir dengan kualitas kamera yang dimiliki, CCTV ini punya hasil gambar yang jernih dan tajam. Dengan begitu Anda akan mendapatkan kualitas video yang detail, sehingga lebih mudah untuk melakukan tindakan lanjutan apabila ada kejadian yang tidak diinginkan.

3. CCTV Ezviv

Berikutnya ada CCTV Ezviz, yang saat ini masih menjadi anak perusahaan dari pabrikan Hikvision. Ezviz lebih difokuskan untuk mengisi pasar kamera CCTV wireless yang saat ini tengah naik daun. Dengan Ezviz, pemasangan CCTV pun bisa dilakukan lebih mudah.

Melalui sistem kamera wireless, Ezviz memanfaatkan sinyal video atau audio ke penerima lewat gelombang radio. Nantinya Ezviz memberikan tampilan pemasangan yang lebih rapi dan simpel karena hanya menggunakan satu jenis kabel power.

Mengenai kualitas kameranya, Anda tak perlu khawatir. Meski hanya menggunakan satu kabel, namun kamera Ezviz jernih, bening dan tajam hasilnya. Apabila dipasang dengan benar, CCTV dari Ezviz bahkan bisa disambungkan dengan perangkat Hikvision.

4. CCTV Hilook

Jenis CCTV terakhir yang direkomendasikan oleh teknisi jasa instalasi CCTV adalah Hilook. Hilook merupakan brand CCTV yang menawarkan kamera dengan tampilan gambar yang jernih. Serupa dengan Hikvision, CCTV Hilook punya harga terjangkau dibandingkan kompetitornya.

Kelebihan yang dimiliki oleh CCTV Hilook adalah pilihan paket kameranya yang lengkap, tersedia kamera indoor dan outdoor yang bisa Anda gunakan. Fitur penunjangnya juga tak kalah unggul, tersedia tampilan real time, perekaman video langsung, hingga penyimpanan terjadwal.

Dengan berbagai fitur yang dimiliki, CCTV dari Hilook cocok untuk Anda yang menginginkan CCTV di area yang luas hingga menengah. Anda pun bisa memantau area lingkungan lengkap dengan pilihan transmisi ideal sesuai kebutuhan.

Memilih jasa pemasangan CCTV memang tak boleh sembarangan, pilih yang terpercaya dan memberikan layanan lengkap pada pelanggan. Anda bisa gunakan layanan dari PT Integrasi Nusantara yang sudah berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang IT.

PT Integrasi Nusantara bisa Anda hubungi lewat tautan berikut ini. Jika tertarik untuk menggunakan jasa instalasi CCTV atau jasa terkait IT lainnya, kunjungi website resmi mereka lewat link berikut.